PELANTIKAN TIM PENGGERAK PKK KECAMATAN

Pj Ketua TP PKK Kabupaten Tulungagung Ny. Diana Puspitasari melaksanakan pelantikan ketua Tim Penggerak Kecamatan dan Pengukuhan Bunda Paud Kecamatan Sumbergempol, Kecamatan Campurdarat, dan Kecamatan Tanggunggunung. Bertempat di Hall Kresna Hotel Narita Tulungagung.

Prosesi Pelantikan di awali dengan Pembacaan Surat Keputusan, penandatanganan Surat Keputusan oleh Pj Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Tulungagung dan Ketua Tim penggerak PKK Kecamatan.

Pada kesempatan ini Pj Ketua TP PKK Kabupaten Tulungagung mengucapkan “selamat” kepada ibu-ibu yang baru dilantik yaitu Ibu sri Anik Tri Wantoro (Kec. Campurdarat), Ibu Dwi Deddy Eka Purnama (Kec. Tanggunggunung), dan Ibu Dian Tri Wahyuni Heru Junianto (Kec. Sumbergempol). Sekaligus diharapkan segera menyesuaikan diri dengan tugas-tugas yang baru, mempelajari hal – hal ihwal yang berkaitan dengan Gerakan PKK dengan 10 program pokoknya.

#dpmdtulungagung
#daridesa
#untukdesa